Beberapa kali kami temui di implementasi IATF 16949 bahwa cheksheet Audit Produk diambil dari Control Plan /PQCS saja, apakah benar demikian? SEBAIKNYA TIDAK! Ya hal ini karena control plan/PQCS belum sepenuhnya menggambarkan penjaminan produk terkontrol secara menyeluruh. Mohon kita ingat ya, audit produk itu adalah melihat tahapan produk dari sisi kepentingan customer bukan kita sebagai perusahaan (lihat definisi audit produk di VDA 6 part 5), lalu Audit Produk seharusnya memberikan jaminan penuh bahwa produk yang diproduksi sudah sesuai ketentuan di semua tahapan proses dan BUKAN hanya sesuai dari sisi karakter penting /special karakternya saja. Audit Produk fokus pada spesifik karakter dan spesifik yang diharapkan oleh customer. Dan perlu diingat juga bahwa audit produk bukan merupakan:
- Pengulangan aktifitas inspeksi di produksi, lihat artikel terkait ini, http://www.improvementqhse.com/layout-inspection-dan-audit-produk/
- Hanya sekedar Pengontrolan proses, lihat perbedaannya dengan audit proses di link ini: http://www.improvementqhse.com/audit-produk-vs-audit-proses-di-iatf-16949/
- Pembuktian keefektifan sistem kualitas yang dijalankan
Produk audit seharusnya memberikan hal yang lebih dari ketiga hal di atas, yaitu memberikan arahan ke manajamen untuk bertindak (saran ke manajemen), produk audit seharusnya fokus ke proses-proses utama sehingga dapat mengilustrasikan trend kualitas, dan melihat kelemahan proses /sistem kerja yang terkait.
Karakteristik produk audit dapat dipahami dari pejelasan berikut ini:
Aspek | Sub Aspek | Persepsinya |
Kegunaaan |
|
Sifatnya lebih strategis |
Frekuensi Audit | Disesuaikan dengan schedule audit produk atau disesuaikan dengan rencana produksi, dan juga minimal sesuai dengan ketentuan di IATF 16949, lihat link artikel ini: http://www.improvementqhse.com/audit-produk/ | Disesuaikan dengan kendala dan kondisi |
Dokumen Review |
|
Meliputi semua kegiatan terkait produk |
Tujuan Akhirnya | Memastikan adanya evaluasi kualitas produk terhadap persyaratan internal yang sesuai dengan persyaratan pelanggan | Setara dengan mengaudit suatu perusahaan |
Bagi perusahaan rekan-rekan yang mau memahami audit produk lebih detail,misalkan melalui bukti-bukti pelaksanaan dan aturan di VDA 6 Part 5, silahkan email ke kami ya di binapuraconsulting@gmail.com atau join WA group IATF 16949 INDONESIA di no 08777-178-1334 atau di 0813-8438-0326.
Untuk artikel
Mari tingkatkan kemampuan Industri Otomotive Indonesia